Pengaruh Kepercayaan Pelanggan dan Online Customer Review terhadap Kepuasan Pelanggan dengan Keputusan Pembelian sebagai Variabel Mediasi pada Pengguna Shopee Food di Kota Semarang
DOI:
https://doi.org/10.31004/riggs.v4i4.3435Keywords:
Kepercayaan Pelanggan, Online Customer Review, Kepuasan Pelanggan, Keputusan Pembelian, ShopeeFoodAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kepercayaan pelanggan dan online customer review terhadap kepuasan pelanggan dengan keputusan pembelian sebagai variabel mediasi pada pengguna ShopeeFood di Kota Semarang. Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan teknik purposive sampling terhadap 160 responden yang merupakan pengguna aktif ShopeeFood. Analisis data dilakukan menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) berbasis Partial Least Square (PLS) melalui aplikasi SmartPLS 4.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepercayaan pelanggan dan online customer review berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Selain itu, keputusan pembelian terbukti mampu memediasi hubungan antara kepercayaan pelanggan dan ulasan daring terhadap kepuasan pelanggan. Kepercayaan pelanggan yang tinggi meningkatkan keyakinan konsumen terhadap keamanan serta kualitas layanan ShopeeFood, sedangkan ulasan pelanggan secara daring berperan sebagai sumber informasi yang memperkuat persepsi positif terhadap layanan. Hasil mediasi menunjukkan bahwa keputusan pembelian menjadi faktor penting yang menghubungkan antara persepsi awal pelanggan dengan pengalaman akhir penggunaan layanan. Penelitian ini memberikan implikasi teoritis bagi pengembangan ilmu pemasaran digital serta implikasi praktis bagi perusahaan penyedia layanan pesan-antar makanan dalam meningkatkan strategi pemasaran berbasis kepercayaan dan ulasan pelanggan. Diharapkan hasil penelitian ini dapat menjadi referensi bagi perusahaan dalam memperkuat loyalitas pelanggan melalui peningkatan kualitas informasi, transparansi layanan, dan optimalisasi fitur ulasan konsumen di platform digital.
Downloads
References
Fitriani, T. N., Kurniawan, B. & Goeltom, H. C. Pengaruh Brand Trust, Brand Awareness Terhadap Purchase Intention Melalui Brand Satisfaction Sebagai Variabel Intervening. J. Ekon. Bisnis, Manaj. dan Akunt. 3, 968–977 (2023).
Khaivi, P. D. & Sismanto, A. Pengaruh E-Wom, Price Discount, Online Customer Review, Dan Online Customer Rating Terhadap Keputusan Pembelian Online Pada Platform Shopee. J. Entrep. dan Manaj. Sains 5, 732–750 (2024).
Nguyen, T. T. B., & Nguyen, K. D. (2024). Elevating Customer Satisfaction: AI Sentiment Analysis in Vietnamese E-Retail Landscape. In Transforming Logistics in a Developing Nation: Vietnam’s Technology Imperative (pp. 347-369). Singapore: Springer Nature Singapore.
Putra, G. F. S. & Yulianthini, N. N. Pengaruh Kepercayaan Merek Dan Nilai Pelanggan Terhadap Kepuasan Pelanggan Di Bank Perkreditan Rakyat Lestari Bali. J. Manaj. dan Bisnis 4, 8–15 (2022).
Putri, D. M., & Susanti, A. (2023). Pengaruh E-Service Quality, Online Customer Rating dan Price Consciousness terhadap Repurchase Intention pada Shopee-Food di Kota Surakarta. Jurnal Riset Ilmu Ekonomi, 23-35.
Putri, M. N., Sudarso, S., & Hariasih, M. (2025). Pengaruh Harga, Kualitas Produk Dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Dengan Kepuasan Konsumen Sebagai Variabel Intervening. Jurnal Ilmiah Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi (MEA), 9(1), 2547-2577.
Sari, A. P. (2022). Pengaruh Brand Image, Online Customer Review Dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Pada Marketplace Shopee. In Seminar Nasional Manajemen, Ekonomi Dan Akuntansi, 7 (1) (Vol. 2101).
Septiani Heda, B., Yulianto, E. & Sunarti. How Purchase Decision Mediates Electronic Word of Mouth’s Impact on Customer Satisfaction: A Case in Shopee Application. Adm. Bisnis 18, 217 (2024).
Sudjana. 2001. Metode Statistika. Edisi ke-6. Tarsito: Bandung.
Sugiyono. Metode penelitian kuantitatif. (alfabeta, Bandung, 2022).
Syah, M. A. & Indriani, F. Analisis Pengaruh Online Customer Review Terhadap Minat Beli Konsumen Pada Produk Kosmetik (Studi Kasus pada Pengguna Famaledaily Indonesia). Diponegoro J. Manag. 9, 1–9 (2020).
Tasya Alifia, B., Parlaungan Nasution, A. & Melia, Y. YUME : Journal of Management Analisis Online Customer Review Dan Online Customer Rating Terhadap Impulsive Buying Dan Kepuasan Konsumen (Studi Kasus Produk The Originote Di Tiktok). YUME J. Manag. 8, 1470–1484 (2025).
Wardhana, A. (2024). E-Commerce In The Digital Edge-Edisi Indonesia. Eureka Media Aksara.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Adimas Roki Putra, Ratih Hesty Utami Puspitasari, Prianka Ratri Nastiti

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.


















