Pengaruh Literasi, Religiusitas, dan Omset Terhadap Minat Pedagang Dalam Membayar Zakat Perdagangan

Authors

  • Gilang Permata Sekolah Tinggi Ekonomi Islam (STEI) Fitrah Insani
  • Nila Nopianti Sekolah Tinggi Ekonomi Islam (STEI) Fitrah Insani
  • Eris Munandar Sekolah Tinggi Ekonomi Islam (STEI) Fitrah Insani

DOI:

https://doi.org/10.31004/riggs.v4i2.1611

Keywords:

Literasi, Religiusitas, Omset, Minat Pedagang, Zakat Perdagangan

Abstract

Perdagangan merupakan salah satu aktivitas ekonomi yang wajib dikeluarkan zakatnya, mengingat banyaknya jumlah pedagang di Indonesia, baik di kawasan perkotaan maupun pedesaan. Di Kota Banjar sendiri, mayoritas masyarakat berprofesi sebagai pedagang. Menurut data Badan Pusat Statistik Perekonomian Kota Banjar, kategori perdagangan memberikan kontribusi terbesar terhadap perekonomian daerah dengan share PDRB sebesar 25,04%. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji sejauh mana pengaruh literasi, religiusitas, dan omset para pedagang di Pasar Banjar terhadap minat mereka dalam membayar zakat perdagangan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan data primer dan sekunder yang diperoleh melalui observasi, wawancara, dan penyebaran kuesioner secara langsung kepada 138 pedagang, menggunakan teknik purposive sampling. Analisis data dilakukan melalui regresi linier berganda, dengan tahap awal pengujian instrumen penelitian berupa uji validitas, uji reliabilitas, serta pengujian asumsi klasik seperti uji normalitas, multikolinearitas, linieritas, dan heteroskedastisitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel literasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat pedagang dalam membayar zakat perdagangan. Religiusitas juga berpengaruh positif dan signifikan secara parsial. Namun, variabel omset justru menunjukkan pengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap minat membayar zakat. Secara simultan, literasi, religiusitas, dan omset bersama-sama berpengaruh positif signifikan terhadap minat pedagang dalam membayar zakat perdagangan. Oleh sebab itu, peningkatan literasi keuangan dan penguatan nilai-nilai religius dapat menjadi strategi efektif dalam mendorong kesadaran sosial melalui kewajiban membayar zakat perdagangan.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ahmad. (2017). Zakat dalam Perspektif Ekonomi Islam. Jakarta: Pustaka Ilmu.

Ahmad. (2022). Religiusitas dalam Kehidupan Sehari-hari. Bandung: Penerbit Alfabeta.

Afif, M., & Eko, B. (2020). Pengaruh Religiusitas dan Niat terhadap Perilaku Muzakki dalam Membayar Zakat. Jurnal Ekonomi Syariah, 8(2), 112–123.

Berlian, A., & Pertiwi, S. (2021). Religiusitas Sebagai Faktor Penentu Perilaku Ekonomi. Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam, 4(1), 45–56.

Darmadi. (2017). Psikologi Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.

Dkampus. (2017). Literasi untuk Kehidupan. Dkampus.com. Retrieved from https://dkampus.com/literasi-untuk-kehidupan

Fitriyani, N., & Nafis, M. (2022). Pengaruh Pendapatan terhadap Minat ASN Membayar Zakat Profesi di Baznas Kabupaten Demak. Jurnal Ekonomi Islam, 6(1), 23–31.

Hakim, M. (2023). Pengaruh Tingkat Pemahaman dan Kesadaran Pedagang Terhadap Minat Membayar Zakat Perdagangan di Kecamatan Gerung Kabupaten Lombok Barat. Jurnal Ekonomi Islam dan Bisnis, 5(2), 150–162.

Hidayah, U. (2022). Pengaruh Literasi Zakat, Religiusitas dan Pendapatan Petani terhadap Keputusan Membayar Zakat Pertanian di Desa Kaliyoso Kecamatan Kangkung Kabupaten Kendal. Jurnal Ekonomi Syariah, 7(2), 89–100.

Indri Kartika. (2020). Psikologi Minat Belajar. Yogyakarta: Deepublish.

Ircham. (2021). Pengantar Literasi Digital. Surabaya: Literasi Nusantara.

Masykur. (2021). Tafsir Ibnu Katsir. Jakarta: Pustaka Azzam.

Maudia, R. (2022). Pengaruh Pengetahuan Zakat dan Religiusitas terhadap Keputusan Pelaku UMKM Membayar Zakat Perdagangan di Curug Kulon. Jurnal Ekonomi Islam, 8(1), 75–86.

Mela, R., Abdullah, A., & Fadli, R. (2021). Pengaruh Pengetahuan Zakat, Pendapatan dan Kepercayaan Muzakki terhadap Minat Pelaku UMKM untuk Membayar Zakat Niaga di Kota Bengkulu. Jurnal Ekonomi Syariah, 5(3), 200–212.

Nurhaliza. (2023). Manajemen Omset dan Strategi Pemasaran. Jakarta: Gramedia.

Rosalinda, R., Abdullah, A., & Fadli, R. (2021). Pengaruh Pengetahuan Zakat, Pendapatan dan Kepercayaan Muzakki terhadap Minat Pelaku UMKM untuk Membayar Zakat Niaga di Organisasi Pengelola Zakat di Kota Bengkulu. Jurnal Ekonomi Syariah, 5(2), 102–115.

Sumadi, T., & Dini, S. (2021). Pengaruh Pendapatan terhadap Minat Membayar Zakat. Jurnal Ekonomi Islam, 9(1), 55–64.

Sungadi. (2022). Psikologi Agama. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Tho’in, M., & Marimin. (2019). Pengaruh Pendapatan terhadap Minat Membayar Zakat Perdagangan. Jurnal Zakat dan Wakaf, 4(2), 67–78.

Umi Harti, dkk. (2024). Dasar-Dasar Kewirausahaan. Yogyakarta: UAD Press.

Yunus, M., & Syahriza, S. (2022). Analisis Pengaruh Kepercayaan, Religiusitas, dan Kontribusi terhadap Minat Pedagang di Pasar Los Kota Lhokseumawe Mengeluarkan Zakat di Baitul Mal. Jurnal Ekonomi Islam, 7(1), 35–47.

Welly, A., dkk. (2023). Manajemen Pemasaran dan Omset Usaha. Bandung: Alfabeta.

Downloads

Published

19-07-2025

How to Cite

[1]
G. Permata, N. Nopianti, and E. Munandar, “Pengaruh Literasi, Religiusitas, dan Omset Terhadap Minat Pedagang Dalam Membayar Zakat Perdagangan ”, RIGGS, vol. 4, no. 2, pp. 6340–6349, Jul. 2025.

Issue

Section

Articles