Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kinerja Karyawan Di UMKM Konveksi Watukumpul

Authors

  • Almas Septia Habibati Sekolah Tinggi Ekonomi Manajemen Bisnis Islam (STEMBI) Al Aziziyah
  • Slamet Slamet Sekolah Tinggi Ekonomi Manajemen Bisnis Islam Al-Aziziyah Randudongkal Pemalang
  • Shinta Solihandari Sekolah Tinggi Ekonomi Manajemen Bisnis Islam Al-Aziziyah Randudongkal Pemalang

DOI:

https://doi.org/10.31004/riggs.v4i4.5060

Keywords:

Motivasi Kerja, Lingkungan Kerja, Kompensasi, Kinerja Karyawan, UMKM Konveksi

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh motivasi kerja, lingkungan kerja, dan kompensasi terhadap kinerja karyawan pada sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) konveksi. Latar belakang penelitian ini didasari oleh fenomena rendahnya stabilitas kinerja karyawan yang berdampak pada produktivitas usaha, sehingga diperlukan identifikasi faktor-faktor determinan untuk meningkatkan efisiensi kerja. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei terhadap 30 orang karyawan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) konveksi, mencakup pekerja di lokasi produksi maupun pekerja lepas di rumah. Data dikumpulkan melalui kuesioner terstruktur dan dianalisis menggunakan uji validitas, reliabilitas, uji asumsi klasik, serta analisis regresi linier berganda untuk menguji hipotesis secara parsial dan simultan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi kerja berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap kinerja, mengindikasikan bahwa dorongan internal belum mampu memberikan dampak nyata secara mandiri. Sebaliknya, lingkungan kerja terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, di mana kondisi kerja yang aman dan nyaman memberikan kontribusi nyata dalam pencapaian target kerja. Sementara itu, kompensasi ditemukan berpengaruh positif namun tidak signifikan, menunjukkan bahwa variabel imbalan materi belum menjadi faktor pendorong utama dalam meningkatkan hasil kerja pada konteks ini. Penelitian ini menegaskan bahwa menciptakan lingkungan kerja yang kondusif harus menjadi prioritas utama manajemen UMKM untuk mengoptimalkan kinerja karyawan secara berkelanjutan.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Agustini, L. P., & Darma, G. S. (2019). The effect of work environment, compensation and work discipline on employee performance. Jurnal Ekonomi & Bisnis, 6(2), 112-125.

Ghozali, I. (2018). Aplikasi Analisis Multiariate dengan Program IBM SPSS 25. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Hasibuan, M. S. P. (2019). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Mangkunegara, A. P. (2017). Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Mangkuprawira, S. .Manajemen Sumber Daya Manusia Strategik. Bogor: Ghalia Indonesia.

Nitisemito, A. S. .Manajemen Personalia. Jakarta: PT Ghalia Indonesia.

Robbins, S. P., & Judge, T. A. . Organizational Behavior. New Jersey: Pearson.

Sedarmayanti. .Manajemen Sumber Daya Manusia dan Produktivitas Kerja. Bandung: CV Mandar Maju.

Siagian, S. P. .Teori dan Praktik Kepemimpinan. Jakarta: Rineka Cipta.

Sugiyono. .Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, R&D. Bandung: Alfabeta.

Wirawan. .Evaluasi Kinerja Sumber Daya Manusia: Teori, Aplikasi, dan Penelitian. Jakarta: Salemba Empat.

Yuniarsih, T., & Suwatno. . Manajemen Sumber Daya Manusia. Bandung: Alfabeta.

Eriawan Tri Wicaksono & Amir Hidayatullah,”Kinerja Usaha Mikro Kecil dan Menengah: Faktor yang mempengaruhinya”, Jurnal Edukasi: Ekonomi, Pendidikan dan Akuntansi, Vol.10 no. 2, 2022, DOI: http://dx.doi.org/10.25157/je.v10i2.8519

Lena Agustina dkk, “Pengaruh Lingkungan Kerja dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Melyn Konveksi”, Journal of Business Economivs and Management, Vol 1 no.4, juni 2025.

Nadya Zulfa Widodo dkk, “Analisis Kinerja Pekerja terhadap Beban Kerja Fisik dan Mental pada UMKM Konveksi XYZ Menggunakan Metode Nordic Body Map dan NASA-TLX, Prosiding Seminar Nasional Sekolah Tinggi Teknologi Dumai , 2025

Downloads

Published

19-01-2026

How to Cite

[1]
A. S. Habibati, S. Slamet, and S. Solihandari, “Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kinerja Karyawan Di UMKM Konveksi Watukumpul”, RIGGS, vol. 4, no. 4, pp. 12313–12322, Jan. 2026.