Pengaruh Store Atmosphere, Kualitas Produk, dan Pelayanan terhadap Kepuasan Konsumen pada McDonald’s Cabang Marelan
DOI:
https://doi.org/10.31004/riggs.v4i3.3179Keywords:
Kepuasan Pelanggan, Store Atmosfer, Kualitas Produk, PelayananAbstract
Kepuasan konsumen merupakan faktor yang sangat penting guna menjamin kelangsungan hidup suatu perusahaan. Tujuan dari sebuah perusahaan adalah menciptakan dan mempertahankan konsumen. Agar suatu perusahaan dapat berkembang dan mendapatkan kepuasan dari konsumen, maka perusahaan harus mampu memberikan nilai yang lebih terhadap kualitas yang diberikan kepada konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh store atmosphere, kualitas produk, dan pelayanan terhadap kepuasan konsumen pada McDonald’s Cabang Marelan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen McDonald’s Cabang Marelan, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Jumlah sampel minimal yang dibutuhkan adalah 96 responden, namun untuk meningkatkan keakuratan data, peneliti mengambil sebanyak 150 responden. Analisis data dilakukan dengan uji regresi linier berganda menggunakan program SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial store atmosphere, kualitas produk, dan pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Secara simultan, ketiga variabel tersebut juga berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Hasil ini menegaskan pentingnya menciptakan suasana restoran yang nyaman, menjaga kualitas produk, dan memberikan pelayanan yang optimal guna meningkatkan kepuasan dan loyalitas pelanggan. Temuan ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi penelitian selanjutnya dan memberikan kontribusi bagi pengembangan strategi pemasaran pada industri restoran cepat saji.
Downloads
References
Agus Sulastiyono, (2021), Manajemen Penyelenggaraan Hotel, Edisi Pertama, Bandung, Penerbit CV Alfabeta.
Caniago, A., & Rustanto, A. E. (2022). Kualitas Produk dalam Meningkatkan Minat Beli Konsumen pada UMKM di Jakarta (Studi Kasus Pembelian Melalui Tokopedia). Journal of Management Small and Medium Enterprises, 15(3).
Ginting, Mayasari. (2021). Analisis Pengaruh Pemasaran Hubungan, Hotel Atmosfer, dan Citra Perusahaan terhadap Kepuasan Pelanggan dan Loyalitas Pelanggan di Hotel Furaya Pekanbaru. Procuratio: Jurnal Ilmiah Manajemen, 9 (3). 330-346
Intan, D. R., Gurning, R. N., & Ginting, L. N. (2021). Pengaruh Store Atmosphere Terhadap Kepuasan dan Loyalitas Konsumen. Jurnal Pertanian Agros, 84 - 89.
Kotler dan Gary Amstrong. (2020). Prinsip-prinsip pemasaran. Edisi 12, jilid 1. Penerbit Erlangga, Jakarta
Kotler, & Keller. (2021). Intisari Manajemen Pemasaran (A. Pramesta (ed.)). Penerbit Andi
Novendra, D., Verinita, dan I. Masykura. (2019). The Effect of Store Image on Revisit Intention that is in Mediation by Customer Satisfaction (Survey on Padkfcang Bioderm Clinic Consumer). International Journal of Innovative Science and Research Technology. 4(4), 328–336
Moenir. (2020). Pengaruh Fasilitas Kerja, Lingkungan Kerja Dan Kompetensi Pegawai Terhadap Kualitas Pelayanan Administrasi Kependudukan. 1(1), 54 64.
Parasuraman, (2020). Services Marketing: Integrating customer focus across the firm, 7th edition. Published by McGraw-Hill Education
Sugiyono. (2021). Metode Penelitian Kualitatif. Alfabeta, CV: Bandung.
Sugiyono. (2022). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta
Tampanguma, I. K., Kalangi, J. A. F., & Walangitan, O. (2022). Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Rumah Es Miangas Bahu Kota Manado. Productivity, 3(1).
Tanjung, A. (2020). Pengaruh Store Atmosphere, Lokasi Dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian. Jurnal Manajemen Pelita Bangsa, 05(03), 1–18
Tjiptono, F dan Anastasia Diana. 2020. Pemasaran. Penerbit Andi Yogyakarta
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Cristin Marlina Simangungsong, Ananda Fitriani Dewi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.


















